Minggu, 13 November 2022

GURU PENULIS SMAN 1 KARANG BINTANG

  Puji syukur atas apa yang tuhan berikan, karena siswa siswi biasa seperti kami dapat melihat sebuah acara talk show dan bedah buku di depan mata kami. Pada Rabu, 02 November 2022 di dinas perpustakaan Kabupaten Tanah Bumbu membuka acara talk show dan bedah buku. Acara ini dimulai dari pukul 08.30 sampai selesai yaitu jam 13.00. Betapa bangganya kami memiliki seorang guru penulis dengan nama pena Maria Ispri dan nama aslinya yaitu Ria Yuli Fitriastutik, biasa dipanggil Ibu Ria di sekolah kami SMAN 1 Karang Bintang. Dia  membuat 13 karya tulis. Salah satu karya tulisnya berupa novel ke 4 yang berjudul Xinjiang's Tears ini yang akan dibedah hari itu.

  Novel ini menceritakan tentang kehidupan seorang warga islam yang dipaksa meninggalkan agamanya sendiri karena pemerintah komunis merah melakukan program de-islamisasi. Yang paling menarik adalah kisah cinta di novel ini terdapat pasangan berbeda agama yang dikatakan dapat membantu kisah cinta orang lain, karena dapat memberikan petunjuk di akhir novel.

Dahsyatnya menulis dari Ibu Maria Ispri:
1). Sebuah karya itu buah pikir penulis.
2).Buah pikir penulis ditentukan oleh akidah penulis.
3). Sebuah tulisan harus memiliki sebuah pesan.
4). Pesan kebaikan sebagai pelajaran hidup manusia.
5). Sebuah karya sebagai warisan untuk generasi selanjutnya.
6). Menerbitkan sebuah karya meninggalkan jejak bersejarah bagi penulis.
7). Tulisan itu bisa menjadi ladang pahala dan dosa jariyah.
8). Menulislah! Karena dengan menulis itu akan lebih mudah mempengaruhi orang.
9). Lebih tajam dan lebih cepat melesatnya daripada sebuah peluru. 
10). Tulisan bisa memberikan bekas pada pola pikir manusia serta pembentukan opini di tengah masyarakat.

  Walaupun ada beberapa yang mengkritik tentang kekurangan novel Xinjiang's Tears, makna dari novel ini tidak kalah dengan kekurangannya. Ibu Maria Ispri dapat menggabungkan kejadian nyata dan imajinasinya lalu ditulis menjadi sebuah novel. Dia juga sangat hebat dalam membuat novel bertema luar negeri seperti China dan Korea, padahal dirinya adalah seseorang asli Indonesia. Ibu Maria berharap banyak anak muda yang dapat melanjutkan bakat menulisnya.

By: Tim Jurnalis 

Tags :

SMAN 1 KARANG BINTANG

KI HAJAR DEWANTARA

  • " Ing ngarso sang Tulodo " ( Di depan memberi Contoh )
  • " Ing Madyo Mangun Karso " ( Di tengah Memberi Bimbingan )
  • " Tut Wuri Handayani " (Di belakang Memberi Dorongan )

  • : SMAN 1 KARANG BINTANG
  • : 13 SEPTEMBER
  • : TANAH BUMBU - KALIMANTAN SELATAN
  • : smanonekarangbintang@gmail.com
  • : 0852-4770-6777

Posting Komentar